Membuat Kehidupan Lebih Baik Dengan Mempelajari Skill Di Pelatihan Terbaik

Menjalani kehidupan kita sebagai masyarakat pastinya akan merasakan berbagai macam tahapan kehidupan. Kehidupan-kehidupan tersebut ada yang menarik, sedih, membangkan, dan lain lain seperti gelombang pasang yang selalu naik turun. Berbicara salah satu dari sekian moment kehidupan yang akan dilalui yaitu kehidupan akan mencari pekerjaan.

Biasanya pada masyarakat seseorang akan mencari pekerjaan ketika seseorang tersebut sudah dinyatakan lulus dari pendidikan formal yang diembannya. Tetapi tidak jarang pula dibeberapa kasus pada seseorang akan lebih cepat mendapatkan moment mencari pekerjaan. Untuk penulis sendiri waktu mencari pekerjaan dialami di tahun 2021 saat sedang pandemik virus Corona berlangsung dalam kehidupan sehari-hari.

Kurang lebih di pertengahan bulan Juni tahun 2021 penulis mulai mencoba-coba untuk melamar pekerjaan keberbagai macam tempat. Dari mulai lowongan pekerjaan yang berada di dekat rumah sampai lowongan pekerjaan yang cukup jauh penulis coba semua dengan harapan dapat diterima ditempat kerja tersebut. Mungkin jika dihitung-hitung sudah puluhan bahkan sudah ratusan berkas lamaran pekerjaan yang dikirim penulis melalui email kepada berbagai macam lowongan pekerjaan.

Dari sekian banyak berkas yang dikirim memang didominasi oleh penolakan yang dikombinasikan dengan tidak ada pengumuman informasi. Tetapi dari sekian banyak berkas yang dikirim ada juga beberapa yang masuk ketahap selanjutnya yaitu tes. Tes yang dilakukan oleh penulis terbagi kedalam dua bagian. Pertama adalah tes matematika sederhana yang berisikan penjumlahan, pengurangan, sampai perkalian yang dikombinasikan dengan sebuah kasus dari mulai waktu, penjualan, sampai persentasi keutnungan. Sedangkan untuk tes kedua adalah tes psikotes pada umumnya. Tes psikotes tersebut sama seperti tes psikotes lainnya serta waktu yang sama pula.

Setelah selesai tes tersebut pihak HRD didalam perusahaan tersebut memberikan informasi bahwa pengumuman masuk tahap wawancara akan diinformasikan dua minggu setelah selesai. Ya, setelah menyelesaikan tahap tes tentunya penulis tidak akan langsung diterima tetapi masuk terlebih dahulu tahap wawancara. Didalam tahap wawancara penulis akan ditanya-tanya oleh pihak perusahaan tersebut dari mulai pekenalan, latar belakang, gajih, motivasi, dan masih banyak lagi. Tujuan dari wawancara tersebut adalah mengetahui latar belakang penulis serta kecocokan dengan visi dan misi perusahaan tersebut. Apabila penulis cocok sesuai standar didalam perusahaan tersebut maka penulis dapat bergabung menjadi sumber daya manusia atau biasa disebut sebagai pekerja di perusahaan tersebut.

Sudah lewat dua minggu dari tes di perusahaan tersebut tetapi informasi yang diberikan belum juga muncul. Cara perusahaan menghubungi biasanya melalui beberapa cara seperti telpon, sms, sampai email. Tetapi sudah semua cara-cara tersebut penulis cek satu persatu setiap hari dari mulai sudah tes sampai 2 minggu tetapi tidak ada inforamasi kelanjutan pekerjaan tersebut. Tentunya dari kegagalan tes tersebut membuat penulis tidak hanya berdiam diri saja tetapi penulis juga melamar pekerjaan ditempat lainnya.

Dengan sudah banyak mengirimkan berkas lamaran pekerjaan kini penulis mengambil sebuah benang merah bahwa pengiriman berkas lamaran tidak bisa disembarang waktu. Ada satu waktu yang pas menurut penulis agar berkas lamaran yang dikirim dapat memiliki peluang dibaca oleh HRD dari perusahaan tersebut. Dimana waktu pengiriman dari mulai jam 7 sampai jam 9 pagi. Itulah menurut penulis waktu yang tepat karena biasanya dijam tersebut biasanya HRD akan membuka email terlebih dahulu sebelum mengerjakan pekerjaan lainnya. Dengan hal tersebut maka potensi dibaca email berkas lamaran penulis lebih besar apabila dikirim dijam lainnya.

Setelah moment ditolak didalam perusahaan yang sudah tahap tes kini penulis mencoba lagi mengirim berkas lamaran pekerjaan lagi. Dari sekian banyak berkas lamaran pekerjaan yang dikirim ada satu moment yang menarik untuk dipaparkan oleh penulis. Dimana berkas lamaran yang dikirim pada lowongan kerja tersebut tidak melalui sebuah email tetapi melalui form khusus yang dimiliki perusahaan tersebut. Bahkan didalam lowongan pekerjaan yang dikirimkan tersebut ada beberapa berkas tambahan yang diminta oleh perusahaan tersebut dari pada lowongan pekerjaan pada umumnya. Salah satu contoh berkas tambahan tersebut seperti sertifikat keahlian, sertifikat bahasa asing khususnya bahasa Inggris, sampai sertifikat berbagai macam prestasi kegiatan.

Tentunya karena adanya perbedaan tersebut membuat pengalaman mencari pekerjaan tersebut kian baru bagi penulis. Walaupun baru tetapi penulis harus mencobannya agar harapan diterima didalam lowongan pekerjaan tersebut dapat diraih oleh penulis. Sehingga diujungnya penulis dapat menjadi bagian dari sumber daya manusia atau pekerja didalam perusahaan tersebut. Didalam perusahaan tersebut juga dipaparkan bahwa setelah tahap berkas akan memasuki tahap lain dari mulai tahap tes sampai tahap wawancara. Serta perbandingan jarak waktu dari tahap berkas ke tahap tes kurang lebih dua minggu.

Tentunya waktu dua minggu tersebut merupakan waktu yang ditunggu-tunggu oleh penulis. Saking ditunggu-tunggunya hampir setiap hari baik itu diwaktu pagi hari atau sore hari penulis selalu mengecek pengumuman tersebut. Dimana berdasarkan informasi pengumuman tersebut dipaparkan didalam website. Maka hampir setiap hari penulis mengakses website tersebut untuk mengetahui diterima atau tidaknya penulis menjadi bagian sumber daya manusia atau pekerja didalam perusahaan tersebut. Ternyata diakhirnya pengumuman tersebut keluar dan penulis nyata gagal kembali menjadi bagian dari sumber daya manusia atau pekerja didalam perusahaan tersebut.

Karena sudah beberapa kali gagal dalam mendapatkan pekerjaan penulis mendapatkan sebuah benang merahnya mengapai seseorang seperti penulis masih belum mendapatkan peluang untuk bergabung didalam perusahaan tersebut menjadi sumber daya manusia atau pekerja. Berikut ini adalah beberapa hal yang menjadi penghambat seseorang seperti penulis untuk dapat bergabung didalam sebuah perusahaan menjadi sumber daya manusia atau pekerja yaitu:

Berkas yang diminta dikirim oleh calon pekerja kurang. Biasanya setiap lowongan pekerjaan akan meminta beberapa berkas umum dan berkas tambahan sesuai spesifikasi pekerjaan yang dilamar. Untuk berkas umum seperti KTP atau hal lainnya masih dapat dipenuhi oleh setiap calon pekerja. Tetapi untuk berkas tambahan terkadang banyak calon pekerja yang tidak melampirkan. Bahkan ada beberapa calon pekerja yang sengaja tidak mengirim berkas tambahan tersebut. Tentunya karena tidak lengkap berkas yang diminta oleh tempat kerja tersebut secara otomatis terkadang para HRD didalam perusahaan tersebut menganggap bahwa calon pekerja tersebut tidak kompeten. Ketika sudah ada label tidak kompeten didalam calon pekerja tersebut maka tentunya peluang tidak diterima akan menjadi lebih besar atau bahkan terkadang calon pekerja tersebut langsung dihapuskan dari daftar calon pekerja.

Tidak menyiapkan diri dengan baik. Biasanya untuk point kedua ini terjadi ketika seseorang sudah mulai masuk kedalam tahap tes. Berdasarkan pengalaman penulis yang sudah memasuki tahap tes pengumuman diberikan dengan jenjang waktu yang berdekatan dengan tes. Waktu itu penulis diberikan informasi masuk tahap tes saat mau malam hari yang mana besoknya adalah hari tes. Akibat jenjang waktu yang berdekatan tersebut terkadang setiap calon pekerja tidak dapat maksimal dalam menyiapkan dirinya untuk menghadapi tes. Akibatnya tidak memiliki persiapan yang matang membuat calon pekerja memiliki peluang yang lebih besar tidak diterima.

Tidak memiliki skill khusus yang spesifik. Dari sekian hal yang telah dipaparkan pada point ke tiga ini bisa dikatakan menurut penulis merupakan yang paling didominasi. Terkadang harus diakui bahwa didalam dunia pekerjaan seseorang yang memiliki skill khusus yang spesifik pastinya akan dihargai. Bahkan semakin spesifik skill seseorang maka bayaran yang didapatkan akan semakin besar. Tidak hanya bayaran saja yang tinggi dengan skill khusus yang spesifik membuat seseorang memiliki peluang lebih besar diterima didalam sebuah perusahaan tempat melamar pekerjaan. Maka dari itu agar seseorang memiliki peluang lebih besar diterima bekerja ditempat melamar maka seseorang harus memiliki skill khusus yang spesifik.

Berbicara mengenai skill khusus yang spesifik pastinya akan membahas pula mengenai tempat pelatihan skill yang spesifik tersebut. Skill pastinya akan selalu berkaitan dengan tempat pelatihan terkadang apabila diibaratkan seperti dua sisi pada mata koin. Dimana baik itu skill dan tempat pelatihan akan selalu berkiatan. Agar seseorang seperti penulis memiliki skill khusus yang spesifik maka harus terlebih dahulu mengetahui akan tempat pelatihan skill yang spesifik tersebut. Berbicara mengenai tempat pelatihan skill yang spesifik tersebut ada banyak yang beredar didalam masyarakat. Tetapi untuk penulis sendiri tempat pelatihan skill yang spesifik tersebut maka akan langsung teringat akan sebuah pihak yang bernama Arkademi.

Apa Itu Arkademi???

Arkademi merupakan massive open online course (MOOC) platform yang dibuat dari hasil karya anak bangsa dari Negara Indonesia. Pembelajaran yang ada didalam Arkademi juga dikhususkan untuk skill based learning atau pembelajaran berbasis keahlian yang diberikan melalui kelas belajar dan Kursus Online melalui sebuah aplikasi Arkademi yang menggunakan basis mobile app dan web. Tidak hanya itu saja didalam Arkademi juga setiap individu maupun lembaga kursus dapat membuka serta mengkomersialkan kelas online yang dimiliki agar dapat menjangkan setiap siswa dan siswi yang berasal dari seluruh wilayah Negara Indonesia. Arkademi juga menjadi sebuah bagian dari program inkubasi dan akselerator akan perusahaan top-level dunia: SOSV MOX (Mobile Only Accelerator), Amazon Web Service (Edstart Program), dan Y Combinator (Startup School) yang dipilih dari setiap tech startup edukasi terbaik yang ada di dunia.

Didalam Arkademi ada banyak sekali pelatihan-pelatihan yang dapat diikuti oleh setiap orang. Dimana berikut ini adalah pemaparan akan setiap pelatihan yang dapat diikuti tersebut yaitu:

Kelas Spesialisasi, didalam kelas tersebut ada banyak sekali pelatihan yang dapat diikuti salah satu contohnya yaitu Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3). Pada pelatihan tersebut seseorang yang mengikutinya akan mempelajari seluk beluk mengenai keselamatan dan kesehatan kerja. Seluk beluk yang diajarkan dari mulai K3 Basic Factory, K3 Uum, sampai K3 Office Building. Secara rata-rata seseorang yang menyelesaikan pelatihan tersebut dapat menghabiskan waktu kurang lebih selama 27,6 jam. Untuk mengakses pelatihan tersebut caranya cukup mudah seseorang bisa mengakses melalui sebuah web atau app semua tergantung kondisi seseorang. Ketika seseorang telah menyelesaikan pelatihan tersebut maka seseorang akan mendapatkan sebuah sertifikat. Agar lebih jelas maka disini penulis akan memberikan sebuah contoh dari sertifikat yang akan didapatkan seseorang ketika sudah menyelesaikan pelatihan Keselamatan dan KesehatanKerja (K3).

Sedang Diskon, didalam pelatihan yang sedang diskon disini ada banyak sekali pilihan yang dapat dipilih salah satunya yaitu Menjadi Jurnalis Profesional. Sebelum menjelaskan review dari pelatihan Menjadi Jurnalis Profesional lebih baik jika para pembaca melihat terlebih dahulu sebuah video dibawah ini:

Didalam pelatihan Menjadi Jurnalis Profesional terdapat dua tujuan yaitu tujuan umum dan tujuan khusus. Tujuan umum dari adanya pelatihan tersebut agar para peserta yang mengambil pelatihan tersebut dapat menerapkan sebuah teknik dasar dalam dunia Jurnalistik dengan baik serta dapat menghasilkan tulisan dengan berbagai macam hal tetapi masih sesuai dengan standar jurnalistik. Sedangkan untuk tujuan khusus ada banyak sekali salah satunya yaitu menjelaskan fundamental jurnalistik menggali ide, mencontohkan teknik menulis kategori spesifik, sampai mencontohkan teknik menulis feature.

Metode yang diajarkan pada pelatihan Menjadi Jurnalis Profesional ada 3 cara yaitu: 1) Self-paced Learning dengan Pre-Test pada setiap modul dan Post-Test pada akhir kelas untuk menguji pemahaman materi 2)Video ajar berdurasi rata-rata 10 menit/video 3) Slide materi PDF. Agar setiap materi yang diberikan benar-benar dipahami oleh setiap peserta yang terlibat maka didalam pelatihan tersebut terdapat sebuah evaluasi. Evaluasi tersebut diberikan untuk setiap modul dan post-test di akhir pelatihan. Evaluasi tersebut setidaknya seseorang peserta membutuhkan minimal nilai sebesaar 60 untuk dapat dinyatakan lulus didalam pelatihan tersebut. Untuk durasi akses dari pelatihan ini akan diberikan akses masuk kedalam kelas selama 750 hari.

Didalam pelatihan yang bernama Menjadi Jurnalis Profesional dimentori oleh seseorang yang bernama Pepih Nugraha. Pepih Nugraha merupakan seseorang wartawan senior yang berasal dari Kompas sekaligus merupakan pendiri Kompasiana.com. Bisa dikaakan bahwa Pepih Nugraha merupakan salah satu Begawan jurnalistik di Negara Indonesia dalam genre feature, jurnalisme warga dan hybrid. Ketika sudah memutuskan pension dini dari Kompas Pepih Nugraha kemudian mendirikan sebuah Pepnews. com. Papnews.com merupakan sebuah platform yang berkaitan dengan jurnalisme warna yang dinobatkan sebagai sebuah blog dan website personal terbaik berdasarkan penilaian dari Pengelola Nama Domain Internet Indonesia (PANDI) di tahun 2016.  

Kursus Populer, didalam pelatihan yang termasuk ke dalam point ini ada banyak sekali pelatihan yang dapat diikuti salah satu contoh pelatihan tersebut yaitu Akuntansi Dasar dan Keuangan Bisnis –Bersertifikat. Didalam pelatihan tersebut terdapat dua tujuan yaitu tujuan umum dan tujuan khusus. Tujuan umum dari pelatihan tersebut adalah membuat para peserta dapat melakukan pembuatan catatan dan lapiran yang baik dan benar sesuai standarnya serta dapat mengetahui maupun menilai kesehatan sebuah bisnis yang sedang berjalan. Sedangkan untuk tugas khusus pelatihan tersebut ada banyak sekali salah satu contohnya yaitu mencatat laporan keuangan bisnis, mengidentifikasi analisis rasio keuangan, sampai memilih aplikasi keuangan bisnis.

Pelatihan Akuntansi Dasar dan Keuangan Bisnis –Bersertifikat menggunakan beberapa cara dalam metode ajar yang digunakan. Salah satu metode ajar yang digunakan didalam pelatihan tersebut yaitu 1) Self-paced Learning dengan Pre-Test pada setiap modul dan Post-Test pada akhir kelas untuk menguji pemahaman materi. 2) Video ajar berdurasi rata-rata 10 menit/video. 3) Slide materi PDF. Setelah para peserta mendapatkan materi pelatihan maka akan dilanjutkan akan sebuah evaluasi. Evaluasi yang dilakukan pada setiap modul dan post-test di akhir pelatihan. Dimana seseorang dapat dinyatakan lulus didalam petaihan tersebut apabila seseorang mendapatkan sebuah nilai minimal 60 agar dapat dinyatakan lulus pada pelatihan tersebut.

Pada dasarnya ada banyak sekali pelatihan yang disediakan oleh pihak Arkademi tetapi salah satunya telah dipaparkan diatas. Setelah membaca beberapa pelatihan yang telah dipaparkan kini para pembaca pastinya memiliki sebuah pertanyaan. Dimana mungkin salah satu pertanyaan tersebut sama seperti penulis yaitu:

Kenapa Seseorang Harus Menggunakan Pelatihan Yang Disediakan Oleh Arkademi???

Jika diberikan sebuah pertanyaan tersebut pastinya setiap orang memiliki pendapat yang berbeda-beda. Walaupun ada perbedaan terkadang setiap pendapat yang diberikan tersebut memiliki benang merah yang saling terhubung. Berikut ini adalah beberapa pendapat akan alasan-alasan mengapa seseorang harus menggunakan pelatihan yang disediakan oleh Arkademi untuk meningkatkan skill seseorang yaitu:

Didirikan oleh para sumber daya manusia yang berkualitas. Jika berbicara sumber daya yang berkualitas didalam sebuah perusahaan bisa kita lihat contohnya dari CEO dan Co-founder. Untuk Arkademi CEO dan Co-foundernya dipegang oleh seseorang yang bernama Hilman Fajrian dan Resi Dwi Erveny. Hilman Fajrian merupakan seseorang yang sudah menulis kode computer pertama kalinya saat usia 8 tahun. Setelah itu Hilma Fajrian juga berkabung kedalam sebuah sekolah hokum yang bergengsi di Negara Indonesia. Pada tahun 2000 Hilman Fajrian juga mendirikan perusahan teknologi pertama kali. Dengan hal tersebut pastinya sudah banyak sekali pengalaman pastinya akan dapat membantu membawa Arkademi menjadi lebih baik lagi.

Disini Hilman Fajrian dibantu mengembangkan Arkademi dengan seseorang bernama Resi Dwi Erveny. Resi Dwi Erveny sudah bergabung akan perusahaan energy terbesar di Negara Indonesia sebagai Chief of Leadership Learing ketika berusia 31 tahun bekerja berdampingan dengan McKinsey untuk mengembangkan generasi professional berikutnya. Dengan pengalaman tersebut tentunya harapannya dapat membawa Arkademik kearah yang lebih baik lagi dari pada sebelumnya.

Testimoni yang sudah terjamin oleh seseorang yang telah mengikuti pelatihan yang disediakan oleh Arkademi. Tentunya untuk point yang ini dibutuhkan sebuah bukti yang nyata. Dimana bukti tersebut harus dapat dilihat dan dibaca dengan jelas. Maka dari itu disini pihak penulis akan memberikan sebuah testimoni dengan sebuah gambar. Harapannya para pembaca dapat dengan jelas membaca pengalaman seseorang yang mencoba pelatihan di dalam Arkademi.

Dapat diakses melalui andoid dan iOS. Dua cara tersebut bisa dikatakan merupakan cara yang banyak digunakan oleh masyarakat. Dengan sudah didukung dua cara tersebut maka seseorang yang mau mendapatkan sebuah pelatihan yang disediakan oleh Arkademi tidak usah repot-repot kembali. Kini akses tersebut dapat menggunakan sebuah hp yang memiliki system andoid maupun iOS.

Kali ini juga pastinya setiap orang memiliki pendapat yang berbeda. Apabila memang para pembaca memiliki pendapat yang berbeda dengan penulis tidak ada salahnya para pembaca untuk memaparkan didalam kolom komentar. Ketika para pembaca sudah memaparkan didalam kolom komentar harapannya ada sebuah interkasi antara para pembaca dengan penulis sehingga terjadi saling share informasi antara penulis dan pembaca.

Harapan Dengan Adanya Pelatihan Skill Oleh Arkademi

Negara Indonesia saat ini masih dihantui oleh permasalahan yang selalu menjadi bayang-bayang hitam yaitu permasalahan akan pengangguran. Berdasarkan data yang diberikan oleh Badan Pusat Statistik (BPS) mengatakan bahwa jumlah pengangguran di Negara Indonesia mencapai 8,75 juta orang pada bulan Februari 2021. Banyaknya data tersebut bisa dikatakan mengalami peningkatan sebanyak 26,26% dibangkan ditahun yang lalu hanya sebanyak 6,93 juta orang. 

Pastinya ada banyak sekali faktor penyebabnya tetapi menurut penulis salah satunya adalah karena skill yang dimiliki tidak sesuai dengan kebutuhan dunia kerja. Harapannya dengan adanya Arkademi yang sudah menjadi KursusOnline, PelatihanPrakerja, sampai BelajarOnline yang dibuktikan dengan KursusSertifikasi membuat para anak muda dapat memiliki skill yang dibutuhkan didalam dunia kerja. Sehingga data pengangguran yang menjadi masalah di Negara Indonesia dapat lebih ditekan. Dan diujungnya kehidupan masyarakat dan Negara Indonesia menjadi lebih baik lagi dari pada sebelumnya.

Semoga tulisan ini dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.

Sumber gambar, tulisan, dan video:

  1. https://youtu.be/p-273wJCQOM
  2. https://Arkademi.com/kelas-spesialisasi/menjadi-ahli-k3ll/
  3. https://Arkademi.com/course/menjadi-jurnalis-profesional/
  4. https://youtu.be/cWhQNP8oV5k
  5. https://Arkademi.com/course/akuntansi-dasar-dan-keuangan-bisnis/
  6. https://youtu.be/SsCmyDEX710
  7. https://youtu.be/r4ZbTjMg3_M
  8. https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2021/05/05/jumlah-pengangguran-capai-875-juta-orang-per-februari-2021
  9. https://pixabay.com/id/photos/tangan-makro-tanaman-tanah-tumbuh-1838658/
  10. https://pixabay.com/id/photos/laptop-kantor-tangan-menulis-3196481/
  11. https://pixabay.com/id/photos/telepon-seluler-panggilan-samsung-586266/
  12. https://pixabay.com/id/photos/sedih-pria-tertekan-kesedihan-2635043/

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Membuat Kehidupan Lebih Baik Dengan Mempelajari Skill Di Pelatihan Terbaik"

Posting Komentar