Mempercepat Dan Mempermudah Layanan Asuransi Dengan Digitalisasi

Kehidupan Didepan Merupakan Sebuah Misteri Yang Tidak Diketahui Oleh Manusia.

Ya, kita sebagai manusia yang menjalani kehidupan pastinya kita tidak mengetahui akan apa yang terjadi didepan nanti. Dengan kondisi tersebut pastinya memberikan sebuah perasaan takut sampai khawatir akan apa yang terjadi didepan nanti. Akibat masih terus bersarangnya perasaan takut sampai khawatir tersebut terkadang memberikan atau memunculkan sebuah efek tidak mau melakukan apa-apa karena takut akan dampaknya. Jika sudah demikian maka tentunya membuat kehidupan seseorang tidak akan berubah menjadi lebih baik karena takut akan apa yang terjadi didepan sehingga memilih diam.

Apalagi dengan kondisi saat ini yang sedang terjadi wabah pandemik virus Corona membuat seseorang tersebut kian takut akan apa yang terjadi didepan. Walaupun kasus aktif virus Corona di negara Indonesia sedang mengalami penurunan. Berdasarkan sebuah data dari pihak Worldometer mengatakan bahwa kasus aktif yang terinfeksi virus Corona di negara Indonesia mencapai 8.126 orang hingga pada hari Senin di tanggal 22 November 2021. Dari jumlah data yang aktif virus Corona di negara Indonesia menghasilkan dampak pada negara Indonesia di peringkat ke-23 pada kawasan Asia.

Dari awal mulai munculnya virus Corona di tengah-tengah kehidupan masyarakat di negara Indonesia memberikan dampak kurang baik. Banyak sekali dampak kurang baik dari adanya virus Corona seperti pembatasan aktifitas masyarakat di luar ruangan. Ternyata ada sebuah efek panjang dari dilakukannya pembatasan aktifitas bagi masyarakat di luar ruangan seperti menurunnya daya beli masyarakat. Penurunan tersebut ternyata mengakibatkan ekonomi serta banyaknya terjadi pemutusan hubungan kerja bagi para pekerja.

Padahal ketika sedang berada di dalam kehidupan bersama dengan virus Corona sedang dibutuhkan sebuah dana yang cukup besar. Dimana dana tersebut tidak hanya digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari tetapi juga untuk memenuhi sebuah standar kesehatan yang ditetapkan oleh masyarakat agar terhindar dari penyebaran virus Corona. Belum lagi jika kita melihat ke dalam biaya untuk mendapatkan fasilitas kesehatan yang layak bisa dikatakan cukup menguras dompet dalam-dalam bagi seseorang.

Ya, terkadang kita sebagai masyarakat merasa bahwa setiap tahun terjadi sebuah kenaikan akan biaya kesehatan. Bahkan mungkin dibeberapa waktu kenaikan biaya kesehatan tersebut melebihi tingkat inflasi yang terjadi. Sayanganya terkadang kenaikan harga dari biaya kesehatan terkadang tidak sebanding dengan kenaikan gajih yang diterima oleh masyarakat. Sehingga terkadang untuk mau mendapatkan fasilitas kesehatan yang baik masyarakat harus mengorbankan beberapa kebutuhan kehidupannya untuk dialihkan bagi biaya fasilitas kesehatan.

Tentunya jika hal tersebut terjadi bagi seseorang pastinya akan menimbulkan sebuah perasaan takut bagi masyarakat di masa depannya. Apalagi dengan adanya virus Corona yang sedang terjadi membuat kita sebagai masyarakat semakin takut lagi akan masa depannya. Agar menurunkan sebuah perasaan takut akan masa depan maka seseorang membutuhkan sebuah sistem pertahanan untuk masa depan. Dimana sistem pertahanan di masa depan bagi seseorang biasa dikenal oleh masyarakat dengan sebutan asuransi. Kini timbul sebuah pertanyaan yaitu:

Apa Itu Asuransi???

Bisa diibaratkan asuransi seperti sebuah baju besi yang digunakan para kesatria ketika mau berperang. Dimana baju besi yang digunakan berguna untuk perlindungan atau meminimalisir akan luka yang diterima oleh lawannya ketika mau menyerang. Ya, asuransipun demikian memiliki tujuan untuk memberikan sebuah perlindungan atau meminimalisir akan hal yang melukakan seseorang ketika didepan mata. Dari pengibaratan tersebut bisa dilihat bahwa Manfaat Asuransi adalah memberikan sebuah ketenangan akan perasaan takut hal-hal kurang yang dapat terjadi di masa depan. Didalam kehidupan masyarakat ada banyak sekali jenis yang ditawarkan oleh para Perusahaan Asuransi salah satunya seperti asuransi motor, asuransi mobil, ataupun asuransi lainnya.

Biasanya untuk dapat menarik para pengguna baru atau pengguna lama agar tetap menggunakan asuransi bisanya pihak Perusahaan Asuransi melakukan sebuah promosi dengan sistem tatap muka. Ternyata sistem tatap muka tersebut kini tidak bisa dilakukan seiring adanya pembatasan aktifitas oleh pemerintah. Tentunya adanya pembatasan tersebut membuat para Perusahaan Asuransi mencari-cara untuk tetap dapat menarik para pelanggan dimana akhirnya salah satu caranya adalah melalui digitalisasi.

Digitalisasi didalam layanan asuransi menjadi sebuah peluangan emas bagi pihak Perusahaan Asuransi dalam memberikan layanan. Bahkan dengan adanya digitalisasi tersebut bisa menekan beberapa bagi para Perusahaan Asuransi dalam promosi. Dimana salah satu hal yang bisa ditekan tersebut dari mulai biaya, sumber daya manusia, dan lainnya tetapi tujuan masih dapat tercapai walaupun kondisi didalam penyebaran virus Corona. Maka dari itu tidak usah heran apabila ada banyak sekali pihak Perusahaan Asuransi dalam menyediakan layanan asuransi melakukan digitalisasi. Salah satu perusahaan yang melakukan digitalisasi adalah Tugu Insurance.

Apa Itu Tugu Insurance???

Tugu Insurance berdiri pada tanggal 25 November 1981. Tugu Insurance merupakan sebuah Perusahaan Asuransi umum yang memiliki kantor pusat di Jakarta. Jika dinilai berdasarkan jumlah anggaran dasar perusahaan Tugu Insurance memiliki sebuah ruang lingkip kegiatan di sektor industri asuransi umum, reasuransi, dan bisnis syariah.

Di tahun 2018 Tugu Insurance mendapatkan sebuah pernyataan efeketif dari pihak Otoritas Jasa Keuangan (OJK) memberikan sebuah Penawaran Umum Perdana Sahan (IPO) kepada masyarakat. Maka pada 28 Mei 2018 Tugu Insurance terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan kode sahan TUGU. Kini seiring berjalannya waktu Tugu Insurance telah mengembangkan ke dalam beberapa bisnis secara maksimal melalui penawaran berbagai jenis produk asuransi yang ditawarkan dari mulai sektor energi, kebakaran & properti, penerbangan, rekayasa, rangka kapal, dan masih banyak lagi.

Untuk melakukan sebuah digitalitasi maka pihak Tugu Insurance melakukan sebuah kolaborasi dengan pihak PT PT Lifepal Technologies Indonesia Lifepal.co.id. Kerja sama antara dua pihak tersebut menghasilkan sebuah marketplace asuransi digital dengan mengusung konsep all in one bagi masyarakat di negara Indonesia. Kerja sama antara dua pihak tersebut merupakan stategis yang baik antara keduanya agar dapat meningkatkan jangkauan lebih luas akan produk-produk asuransi dari pihak Tugu Insurance bagi masyarakat secara luas melalui platform digital. Nyatanya digitalisasi yang dilakukan oleh Tugu Insurance tidak hanya itu saja masih banyak lagi seperti aplikasi t-drive.

Aplikasi t-drive merupakan sebuah produk asuransi kendaraan bermotor yang dapat memberikan sebuah perlindungan untuk para pengguna mobil sebagai jaminan comprehensive ataupun Total Loss Only (TLO).  

Comprehensive adalah sebuah jaminan asuransi yang memberikan sebuah pertanggungan atas kendaraan yang mengalami kerusakaan baik itu sebagian maupun secara total serta dapat memberikan penggantian atas kehilangan kendaraan. 

Total Loss Only (TLO) adalah memberikan sebuah asuransi yang bertanggung jawab atas kendaraan yang hilang sampai tidak kembali. Didalam TLO juga dapat untuk kerusakan kendaraan yang melebihi 75% dari harga pembeliaan akibat kecelakaan maupun kebakaran.

Ada banyak sekali jenis kendaraan yang dijamin asuransi dari aplikasi t-drive seperti kendaraan pribadi, kendaraan dinas, dan truck. Dilihat dari jenis kendaraannya maka aplikasi t-drive akan melindungin kendaraan roda 4 yang masyarakat miliki dengan kurun waktu 1 tahun. Agar lebih jelas berikut ini tampilan dari aplikasi t-drive yang disediakan oleh pihak Tugu Insurance yaitu:

Setelah melihat, membaca, sampai menggunakan aplikasi t-drive dari Tugu Insurance ada banyak sekali kelebihan lainnya. Berikut ini adalah beberapa kelebihan yang dimiliki oleh aplikasi t-drive dari Tugu Insurance yaitu:

Pertama sudah dapat digunakan oleh masyarakat tanpa harus melihat latar belakang teknologi smartphone yang digunakan. Didalam aplikasi t-drive yang disediakan Tugu Insurance dapat diunduh melalui smartphone melalui dua cara. Pertama melalui cara Google Play untuk masyarakat yang menggunakan smartphone Andoid dan kedua melalui Apple App Store. Dengan disediakan dua cara tersebut maka masyarakat dapat menggunakan aplikasi tersebut tanpa harus melihat latar belakang teknologi smartphonenya.

Kedua adalah adanya sebuah layanan bernama t-rex. T-rex merupakan singkatan dari kata Tugu Real Experience. Layanan yang disediakan oleh t-drive yang terdapat t-rex merupakan layanan bantuan 24 yang bisa para pelanggan untuk dimanfaatkan jika sedang berada di kondisi darurat. Ada banyak sekali kendaraan darurat seperti ban bocor, mogok, sampai kecelakaan atau bahkan saat membutuhkan layanan towing. Dimana layanan-layanan tersebut sangat menolong para pengguna ketika sedang mendapatkan hal yang tidak terduga ketika mengendarai alat transportasi.

Ketiga adalah sudah terbukti atas testimoni. Ya, didalam aplikasi testimoni adalah hal yang pertama harus dilihat. Ketika mendapatkan sebuah testimoni bernilai positif maka setidaknya dapat meyakinkan calon pengguna akan mau menggunakan aplikasi tersebut. Untuk dari aplikasi t-drive dari Tugu Insurance sudah di download mencapai 10,000+. Tidak hanya itu didalam komentar akan aplikasi t-drive dari Tugu Insurance juga bernilai positif. Berikut ini adalah beberapa contoh dari komentar akan aplikasi t-drive dari Tugu Insurance yaitu:

Pada dasarnya ada banyak sekali kelebihan-kelebihan yang dimiliki aplikasi t-drive dari dari Tugu Insurance salah satunya menurut penulis telah dipaparkan diatas. Apakah para pembaca memiliki pemahaman yang berbeda akan kelebihan yang dimiliki aplikasi t-drive dari Tugu Insurance ???. Jika ada maka tidak ada salahnya pemahaman yang berbeda tersebut dipaparkan didalam komentar agar dapat menjadi sebuah pembahasan lebih jauh antara pihak para pembaca dengan pihak penulis.

Harapannya dengan adanya digitalisasi yang dilakukan oleh Tugu Insurance diakhirnya dapat mempercepat dan mempermudah akan layanan-layanan dari asuransi kepada masyarakat secara luas tanpa memandang jarak dan waktu. Sehingga di ujungnya perasaan takut atau cemas akan masa depan sudah dapat dicover dengan perlindungan dari asuransi. Ketika sudah menggunakan asuransi secara digital maka dapat membuat kita sebagai manusia lebih aman dan nyaman ketika terjadi sesuatu hal yang tidak diduga didepannya. Maka ketika sudah aman dan nyaman kita lebih santai dalam melakukan aktifitas sehari-hari dalam menyongsong masa depan lebih baik lagi.

Semoga dengan adanya tulisan ini dapat bermanfaat bagi para pembaca khususnya orang-orang yang sedang membutuhkan tulisan yang membahas akan asuransi. Terima kasih.  

Sumber tulisan, gambar, dan video:

  1. https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2021/11/22/kasus-aktif-covid-19-indonesia-peringkat-ke-23-terbanyak-di-asia
  2. https://money.kompas.com/read/2020/08/07/135352226/riset-kenaikan-biaya-kesehatan-lebih-tinggi-dari-kenaikan-upah
  3. https://money.kompas.com/read/2021/04/03/132029926/pengertian-asuransi-manfaat-dan-jenisnya?page=all
  4. https://tugu.com/tentang-kami
  5. https://youtu.be/wsLch791tDU
  6.  https://www.industry.co.id/read/80227/genjot-digitalisasi-asuransi-tugu-insurance-resmi-gandeng-lifepal
  7. https://www.youtube.com/watch?v=KDUjtRafwEY
  8. https://mediaasuransinews.co.id/news-in-brief/tugu-insurance-luncurkan-aplikasi-t-drive/
  9. https://play.google.com/store/apps/details?id=com.tugudrive
  10. https://retail.tugu.com/id/tdrive
  11. https://pixabay.com/id/photos/jam-saku-waktu-pasir-jam-3156771/
  12. https://pixabay.com/id/photos/pertanggungan-kerusakan-memperbaiki-539659/

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Mempercepat Dan Mempermudah Layanan Asuransi Dengan Digitalisasi"

Posting Komentar