Negara
Indonesia sudah dikenal sejak dahulu kala sampai saat ini sebagai negara yang
memiliki sumber daya alam yang melimpah didalam wilayahnya. Saking melimpah
sumber daya alamnya kita sebagai masyarakat didalamnya dapat melihat secara
langsung dengan mata kepala sendiri. Jika disuruh memaparkan mengenai sumber
daya alam yang melimpah dari negara Indonesia dapat kita lihat dari dua zaman
yaitu sebelum kemerdekaan dan setelah kemederkaan negara Indonesia.
Sebelum
kemederkaan negara Indonesia dikenal sebagai negara penghasil rempah-rempah.
Dengan wilayah sebagai penghasil rempah-rempah maka tidak heran jika pada saat
sebelum kemederkaan negara Indonesia banyak dijajah oleh negara lain untuk
dikuasai hasil rempah-rempahnya. Banyak sekali negara-negara yang menjajah
negara Indonesia berdasarkan buku sejarah yang beredar didalam masyarakat
negara Indonesia yaitu negara Belanda sampai negara Jepang.
Sedangkan
setelah kemederkaan sumber daya alam negara Indonesia dapat terlihat dari
sebuah wilayah yang berada di wilayah Timur. Berbicara mengenai wilayah Timur
dari negara Indonesia pastinya akan membahas Pulau Papua. Alasannya cukup
sederhana karena Pulau Papua merupakan pulau yang berada di wilayah paling
Timur dari wilayah negara Indonesia. Didalam tanah Papua sudah tidak usah
diragukan lagi akan memiliki sumber daya alam. Sumber daya alam yang cukup
terkenal didalam masyarakat negara Indonesia adalah emas ataupun hal lainnya
yang tersimpan didalam tanah.
Sudah
tidak usah diragukan lagi bahwa wilayah Pulau Papua apalagi tambang Grasberg di
Timika merupakan salah satu tambang yang menyimpan cadangan emas dan tembaga.
Bahkan digadang-gadang cadangan emas di Papua mencapai 29,8 juta ons atau jika
disetarakan mencakup 95 persen dari total cadangan emas Freeport di dunia.
Tidak hanya cadangan emas tetapi didalam wilayah Papua juga menyimpan cadangan
tembaga kurang lebih mencakup 27 persen dari total cadangan Freeport. Tentunya
dengan banyaknya jumlah emas dan tembaga yang dimiliki wilayah Pulau Papua
menandakan bahwa wilayah negara Indonesia dikenal memiliki sumber daya alam
yang melimpah.
Berbicara
mengenai wilayah Pulau Papua tidak hanya didominasi oleh pembahasan mengenai
sumber daya alam seperti emas dan tembaga yang telah dipaparkan. Kini semakin
terjadi perubahan waktu ada banyak sekali perubahan yang dilakukan oleh
pihak-pihak yang ada di wilayah Pulau Papua. Bahkan perubahan-perubahan yang
dilakukan sampai ada yang sampai mendapatkan penghargaan di dunia dan juga di
nasional. Sebelum membahas lebih jauh akan perubahan yang dilakukan di wilayah Pulau
Papua alangkah lebih baiknya jika para pembaca melihat sebuah video dibahwa ini
terlebih dahulu.
Ketika
para pembaca selesai menonton video diatas pastinya sudah mengetahui bahwa
video diatas berisikan secara garis besar mengenai sebuah jembatan. Jembatan
yang dipaparkan didalam video tersebut memiliki nama Jembatan Youtefa.
Jembatan
Youtefa sebuah jembatan yang berada di Provinsi Papua. Jembatan Youtefa
menghubungkan sebuah wilayah yang bernama Holtekamp dengan wilayah lainnya Hamadi.
Jembatan Youtefa memiliki panjang 732 meter dengan lebar 21 meter. Jembatan Youtefa
termasuk kedalam jembatan dengan tipe pelengkung baja pertama kali di bangun
pada wilayah Papua. Tidak hanya itu saja jembatan Youtefa dilengkapi dengan 29
unit lampu ReachElite Powercore yang dikombinasikan oleh Vaya Flood RGB Medium
Power sebanyak 125.
Kelebihan
yang dimiliki oleh jembatan Youtefa tidak hanya bertitik beratkan kepada
spesifikasi yang dimilikinya tetapi ada juga hal lain. Dimana kelebihan yang
dimiliki oleh jembatan Youtefa dari beberapa penghargaan yang didapatkanya. Berbicara
penghargaan yang dimiliki oleh jembatan Youtefa ada banyak sekali. Salah satu
contoh penghargaan pada jembatan Youtefa diberikan oleh Museum Rekor Indonesia
(MURI). MURI memberikan penghargaan atas dua hal yaitu Pengiriman Rangka Baja
Pelengkung Bagian Tengah secara utuh dengan jarak terjauh dan Pengangkatan
Rangka baja jembatan dalam keadaan untuh terpanjang.
Berbicara
mengenai hal-hal yang ada di wilayah Pulau Papua tidak hanya didominasi atas
sumber daya alam yang melimpa atau infrastuktur seperti jembatan Youtefa saja. Tetapi
masih banyak hal lainnya yang membuat hal-hal yang berada di Pulau Papua
menarik untuk dibahas. Berikut ini adalah beberapa hal yang ada di Pulau Papua
yang menarik untuk dibahas yaitu:
Pertama
dari sisi energi wilayah Pulau Papua menyimpan sumber energi yang cukup besar. Nama
wilayah yang dapat menjadi sumber energi tersebut bernama Memberamo. Didalam wilauah
Memberamo akan dijadikan sebuah Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA). Digadang-gadang
adanya PLTA didaerah tersebut dapat menghasilkan sebuah energi listrik sebesar
10.000 mega watt (MW). Dengan adanya energi tersebut tentunya dapat memberik
yang akan sangat berguna bagi kehidupan masyarakat. Apalagi dengan adanya
energi listrik akan memunculkan berbagai macam sektor ekonomi dari mulai UMKM,
perusahaan kecil, sampai perusahaan besar.
Kedua
sudah terkoneksinya beberapa wilayah di Pulau Papua dengan adanya jalan Trans-Papua.
Jalan Trans-Papua merupakan sebuah jalan nasional yang memiliki tujuan untuk
dapat menghubungkan sebuah wilayah Provinsi Papua Barat dengan Provinsi Papua. Jalan
tersebut membentang cukup luas dari mulai Kota Sorong yang berada di wilayah
Privinsi Papua Barat sampai ke Merauke yang berada di Provinsi Papua. Secara total
panjang jalan Trans-Papua kurang lebih 4.330,07 km. Dari panjang jalan tersebut
terdapt 3.2592,45 km berada di wilayah Provinsi Papua dan 1.070,62 km berada di
Provinsi Papua Barat. Adanya Jalan Trans-Papua dapat memudahkan seseorang
berpindah dari satu tempat ketempat lain tidak hanya pergerakan orang tetapi
untuk urusan logistik juga lebih mudah dan cepat.
Pada dasarnya ada banyak sekali hal-hal yang dapat dipaparkan akan hal-hal yang indah berasal dari Papua tetapi salah satu contoh tersebut telah dipaparkan diatas. Seiring berjalannya waktu serta perubahan pergerakan ke arah yang lebih baik kini tidak usah heran kalau wilayah Timur dari negara Indonesia khususnya Pulau Papua dapat menjadi mentari harapan baru dari Timur. Karena wilayah Papua dapat menjadi mentari harapan baru dari Timur tidak heran kalau pada beberapa waktu kebelakang pihak pemerintah Papua mengajukan diri sebagai tempat terselenggaranya kegiatan nasional bernama PON XX Papua 2021.
Apa itu PON XX Papua 2021???
PON merupakan sebuah singkatan dari sebuah kata yaitu Pekan Olahraga Nasional. Pada tahun ini kegiatan nasional bernama PON XX 2021 akan diselenggarakan di wilayah Papua. Seharusnya kegiatan PON XX Papua dilaksanakan pada tahun 2020 tetapi karena pada tahun 2020 kondisi masyarakat berada di tengah wabah pandemik virus Corona maka kegiatan PON XX Papua harus diundur ke tahun 2021. Kini akhirnya setelah berada di tahun 2021 kegiatan PON XX Papua 2021 dilaksanakan pada bulan Oktober 2021 dari mulai tanggal 2-15.
Tidak mudah agar dapat merealisasikan Papua menjadi tempat penyelenggaran PON XX 2021. Apalagi pada saat itu saingan Papua cukup tinggi yaitu wilayah Bali dan Aceh. Tetapi pada akhirnya yang menjadi tuan rumah untuk penyelenggaran PON XX 2021 adalah Papua dengan meraih suara 66 pada Rapat Anggota Tahunan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI). Tagline dari PON XX 2021 yaitu Torang Bisa. Torang Bisa merupakan sebuah bentuk penyemangat khas Papua. Jika diartikan kedalam Bahasa Indonesia adalah kita bisa.Setiap kegiatan seperti PON pastinya memiliki sebuah maskot yang mengangarkan kegiatan tersebut. Maka dari pada kegiatan PON XX 2021 yang diadakan di Papua juga memiliki sebuah maskot. Maskot pada kegiatan PON XX 2021 diambil dari dua hewan khas Papua. Kedua maskot tersebut memiliki nama Kangpho dan Drawa.
Kangpho
merupakan sebuah singkatan dari dari Kanguru pohon. Hewan tersebut merupakan hewan
yang cukup populer sebagai satwa khas Australia yag berada di Papua. Menariknya
hewan Kangpho tersebut merupakan salah satu jenis kangguru pohon dan satu
diantaranya terkenal dengan nama kanguru pohon mantel emas atau nama latinnya Dendrolagus
Pulcherrimus. Kangpho mantel emas merupakan satwa marsupial atau mamalia yang
memiliki sebuah kantung didalam perutnya.
Sedangkan
untuk maskot satu lagi bernama Drawa. Drama atau bisa disebut juga sebagai
Burung Cenderawasih. Drawa jika disebutkan kedalam bahasa ilmiah dikenal
sebagai Paradisaea Raggiana. Paradisaea Raggiana merupakan jenis burung
pengicau berukuran sedang dengan memiliki panjang 34 cm. Drawa adalah sebuah
burung jantan dewasa dengan memiliki hiasan yang didominasi warna merah,
hingga, dan warna campuran antara merah dan jingga pada daerah sisi perutnya. Sedangkan
pada bagian bulu di dada berwarna coklat tua. Hal yang cukup untuk dari Drawa
terdapat pada ekornya yang terdapat dua buah tali yang panjang berwarna hitam.
Pada
Drawa dan Kangpho dilengkapi dengan sebuah rumbai dari kulit kayu atau akar
pohon untuk menutupi bagian pinggang kebawah. Tidak hanya itu juga dilengkapi
dengan sebuah hiasan ukiran Papua pada pinggangnya. Ikat kepala khas Papua yang
berbentuk rumbai dan kecurut pada maskot Kangpho dan Drawa menyerupai gambaran
pengunungan tengah Papua yang dikelilingi oleh gunung. Rumbai pada pinggang
Drawa dan Kangpho bisa digunakan oleh laki-laki ataupun perempuan yang
melambangkan sambutan kehangantan dan keakraban di tanah Papua.
Pada
kegiatan PON XX 2021 ada 37 cabang olahraga, 56 disiplin cabang oleharga, 679
nomor pertandingan atau perlombaan, serta 6.484 orang kouta atlet. Dengan jumlah
tersebut pastinya membutuhkan fasilitas yang baik agar dapat terselenggaranya
kegiatan PON XX 2021 dengan baik. Maka dari itu pihak Kementerian Pekerjaan
Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya kini
telah menyelesaikan pembangunan venue yang akan digunakan untuk
menyelenggarakan kegiatan PON XX 2021 Papua. Kelima venua tersebut yaitu Arena
Aquatic, Istora Papua Bangkit, Arena Cricket, Venue Hockey Indoor dan Outdoo. Kelima
venua tersebut juga dilengkapi dengan sebuah teknologi yang sudah standar untuk
digunakan dalam menyelenggarakan kegiatan PON XX 2021 Papua.
Dengan
beberapa yang telah dipaparkan diatas baik itu berupa fasilitas atau hal
lainnya serta diakhiri dengan pemaparan kegiatan nasional bernama PON XX 2021
Papua dapat menjadi Mentari Harapan Baru dari Timur bagi negara Indonesia. Apalagi
kini Pulau Papua dari tahun ke tahun mengalami perubahan yang cukup baik entah
itu dari infraskturur, sumber daya manusia, sampai hal lain. Agar dapat benar-benar
terealisasikan sebuah Mentari Harapan Baru dari Timur maka pihak yang terlibat
dari kegiatan PON XX 2021 atau masyarakat dapat melakukan beberapa hal yaitu.
Pihak
pemerintah adalah memberikan berbagai macam hal atas biaya atau hal lainnya
agar terealisasikannya kegiatan PON XX 2021 Papua. Pihak penyelenggara adalah
merencanakan sampai merealisasikan kegiatan PON XX 2021 agar dapat menjadi
sebuah kegiatan nasional yang akan dikenang sepanjang masa serta mencoretkan
sejarah baru bagi negara Indonesia. Pihak atlit adalah mengeluarkan seluruh
kemampuan ketika bertanding sehingga setiap pertandingan yang dilakukan tanpa
melakukan sebuah kecurangan atau hal lainnya yang berpotensi terjadi
pelanggaran atas ketentuan yang berlaku pada kegiatan PON XX 2021. Bagi
masyarakat menyaksikan kegiatan tersebut dengan baik. Pada dasarnya ada banyak
sekali pihak-pihak yang harus terlihat perannya agar Mentari Harapan Baru dari
Timur dapat benar-benar teralisasikan. Tidak hanya itu saja adanya kegiatan PON
XX 2021 serta dapat menjadi sebuah harapan Mentari Harapan Baru dari Timur dalam
menekan hal-hal informasi kurang baik yang biasanya sudah beredar didalam
masyarakat. Sehingga diujungnya Mentari Harapan Baru dari Timur khususnya bagi
pihak-pihak yang berasal dari wilayah Pulau Papua dapat membuat bentuk
perubahan baru bagi kehidupan di masa depan khususnya bagi masyarakat yang
berasal dari Pulau Papua.
Jadi
ayo kita saling bahu-membahu untuk dapat menyukseskan kegiatan PON XX 2021
serta membuat perubahan yang cerah. Tidak hanya itu saja tetapi juga
merealisasikan serta mendukung atas Mentari Harapan Baru dari Timur bagi negara
Indonesia. Apalagi fasilitas yang dibangun untuk menyelenggarakan kegiatan PON
XX 2021 Papua tidak main-main. Banyak sekali fasilitas untuk menyelenggarakan PON
XX 2021 Papua memiliki standar yang sangat baik untuk digunakan dalam
menyelenggarakan kegiatan tersebut. Maka dari itu ayo kita sukseskan secara
bersama-sama acara kegiatan PON XX 2021 Papua agar dapat menjadi sebuah Mentari
Harapan Baru dari Timur bagi negara Indonesia.
Semoga dengan adanya tulisan dapat bermanfaat. Terima kasih.
Sumber
gambar, video, dan tulisan:
- https://katadata.co.id/herisusanto/infografik/5e9a56e46a248/papua-cadangan-emas-freeport-terbesar-dunia
- https://www.youtube.com/watch?v=iuIlPVrfGcA
- https://id.wikipedia.org/wiki/Jembatan_Youtefa
- https://papua.go.id/view-detail-kabupaten-263/Potensi-Daerah.html
- https://www.beritasatu.com/nasional/258423/plta-memberamo-bisa-hasilkan-listrik-10000-mw
- https://id.wikipedia.org/wiki/Jalan_Trans-Papua
- https://www.merdeka.com/peristiwa/prestasi-prestasi-membanggakan-anak-papua.html?page=2
- https://id.wikipedia.org/wiki/Pekan_Olahraga_Nasional_2021
- https://kominfo.go.id/content/detail/25501/mengenal-kangpho-drawa-maskot-pon-papua/0/pon_2021_papua
- https://www.beritasatu.com/olahraga/735989/pertandingkan-37-cabor-pon-xx-papua-akan-diikuti-6484-atlet
- https://www.pu.go.id/index.php/berita/jelang-pon-xx-papua-kementerian-pupr-venue-siap-digunakan-untuk-pertandingan-bertaraf-internasional
- https://eppid.pu.go.id/page/kilas_berita/2158/Empat-Venue-PON-XX-Papua-Siap-Diserahterimakan-ke-Pemerintah-Daerah
- https://youtu.be/PI5teIGsSg8
- https://www.youtube.com/watch?v=4b4KkLCwsr4
- https://www.kompas.com/skola/read/2019/12/23/120000269/bendera-merah-putih-arti-sejarah-dan-maknanya?page=all
- https://kominfo.go.id/content/detail/25500/sejuta-makna-dibalik-logo-pon-xx-papua/0/pon_2021_papua
Belum ada tanggapan untuk "Unjuk Gigi Wilayah Timur Bagi Terciptanya Mentari Harapan Baru dari Timur"
Posting Komentar